Vintage
ya, aku dapati senyummu
datang dan berkelebat
seperti langit yang kadang
benderang atau pekat
tapi di pipimu yang siang
kulabuhkan bibirku yang dahaga
aku tak bisa lepas darimu
aku merapat,
makin mengetat
di siang bermatahari
aku mau mengajakmu mandi
di sungai
atau di pantai
kau - kekasih - yang mengusik asyik.
aku mau kau selalu
merapal kata-kata
sampai aku terlena
aku ingin kau bacakan puisi
agar aku lelap dalam jagamu,
bisikmu
-I.S. ZS-
0 comments:
Post a Comment